Kalau Anda Punya 8 HP Jadul Ini, Siap-Siap Dibeli Kolektor dengan Harga Selangit

Published on 27 Nopember 2018

Kalau Anda Punya 8 HP Jadul Ini, Siap-Siap Dibeli Kolektor dengan Harga Selangit

Ponsel jadul semestinya sudah punah di muka bumi, di daur ulang menjadi produk lain. Tapi siapa sangka masih saja ada kolektor hp yang memburunya.

Meski ketinggalan zaman, tapi delapan ponsel jadul ini harganya mahal. Diburu para kolektor. Apa saja? Simak daftar berikut.

1. Nokia 8110

Ponsel ini bisa dibilang generasi Nokia paling awal. Ukurannya besar, berantena, tombol angka, dan layar monokrom. Namun, harganya bisa dibilang selangit. Di marketplace eBay, Nokia 8110 dijual seharga US$ 500 atau setara dengan Rp 6,8 juta. Harga ponsel ini jelas setara dengan smartphone. Ponsel ini pertama kali dikenalkan ke publik pada 1996. Nokia 8110 kian populer saat menjadi properti film The Matrix.

Baca juga Headphone vs Earphone, Mana yang Paling Aman?

2. Motorola DynaTAC

Motorola DynaTAC dirancang Martin Cooper pada 1973. Namun, dipasarkan pertama kali pada 1984. Ukuran yang besar membuat ponsel ini dijuluki "Goliath." Di berbagai marketplace, Motorola DynaTAC dilego seharga US$ 500. Tentunya bukan lagi sebagai alat komunikasi, melainkan koleksi.

3. Nokia 808 Pureview

Nokia memang rajanya telepon genggam pada dekade 1990-2000. Nokia 808 merupakan keluaran 2012 dengan sistem operasi Symbian dan memiliki kamera dengan resolusi 41 megapiksel. Saat ini, 808 dijual dengan harga US$ 300 atau setara Rp 4 juta.

4. Samsung SPH-N270

Ponsel ini juga populer setelah digunakan dalam film The Matrix. Bentuknya sangat unik. Layarnya tertutup cover yang memuat speaker phone. Ponsel ini dirilis pada 2003. Namun kini, ponsel tersebut dijual dengan harga US$ 750 alias Rp 10 juta.

Baca juga Terungkap, Inilah 5 Mitos Salah Seputar Smartphone

5. iPhone 2G First Generation

Fenomenal dan Revolusioner. iPhone generasi pertama merupakan ponsel visioner hebat impian Steve Jobs. Ponsel ini bahkan mampu meruntuhkan dominasi Nokia dan Blackberry. Tak mengherankan jika iPhone 2G ini masih saja dicari kolektor.

Ponsel jadul yang desainnya masih cukup modern sampai saat ini. Saat ini iPhone 2G yang masih utuh dan tersegel dalam boks-nya bisa menyentuh angka ribuan. Di Indonesia iPhone 2G juga masih dicari, sayangnya kebanyakan sudah dalam kondisi yang bikin trenyuh.

6. Motorola Aura R1

Ini termasuk ponsel jadul unik lainnya karena menggunakan mekanisme ayun untuk membuka tombol angka. Kini, harganya mencapai US$ 1.000 atau setara iPhone X versi 64 gigabita di Amerika.

7. Nokia 8800 Arte Carbona

Di Indonesia HP Nokia 8800 ini juga masih mondar-mandir di jual dan dicari di media sosial. Tentunya karena desain dari Arte Carbon yang sangat ciamik dengan material premium, seperti stainless steel, serat karbon, dan titanium. DI Indonesia sendiri, Nokia 8800 Arte Carbon yang masih dalam kondisi istimewa bisa dijual di harga belasan juta rupiah. Sedangkan di ebay malah bisa menyentuh angka $4500.

Baca juga Miris, 4 Media Sosial Paling Populer Ini Harus Gulung Tikar, Ini Alasannya

8. Blackberry Gemini

Blackberry Gemini alias Curve 8520 dirilis pada Oktober 2009, dan pada saat itu perangkat genggam ini menjadi ponsel sejuta umat. Gemini dilengkapi kamera 2 megapiksel, namun belum memiliki flash dan fitur auto fokus.

Dilengkapi pula dengan fitur pemutar musik atau video, image/pictue viewer, voice recording, dan gim bawaan. Memori internalnya terbilang kecil, yaitu cuma 256MB. Pun demikian, Gemini menyediakan slot kartu micro SD.

Silakan kunjungi laman produk Inolabs Indonesia lainnya seperti Software Apotek, Software Klinik, dan Software Rumah Sakit yang semuanya berbasis web.

hp jadul hp jadul terlaris hp jadul termahal handphone jadul terbaik handphone jadul termahal harga hp jadul hp jadul nokia